Film Animasi Merah Putih One For All Habiskan Anggaran Rp6,8 Miliar, Banjir Kritikan Netizen!
3. Banjir Kritikan
Hebohnya film animasi Merah Putih One For All ini bermula dari ramainya kritikan pedas netizen di media sosial. Warganet mengatakan hasil visual dari film animasi tersebut dianggap memiliki kualitas di bawah rata-rata.
"Ini mah buang-buang anggaran doang," kata akun @pe***.
"Ngapain ngabisin anggaran kalau emang gak niat bikin," sambung @ti***.
"Ngapain buat kartun jelek," tambah @ke***.
4. Kreator Film Buka Suara
Kreator sekaligus produser film animasi Merah Putih One For All, Toto Soegriwo pun buka suara usai banyak menerima kritikan pedas netizen.
Lewat Instagram-nya, Toto seolah tak ambil pusing hujatan warganet akan film animasi yang kontroversi ini.
"Senyumin aja, komentator lebih pandai dari pemain. Banyak yang mengambil manfaat juga kan? Postingan kalian viral kan?" tulisnya.
Jadi, itu dia fakta-fakta menarik soal film animasi Film animasi Merah Putih One For All yang mendapat banyak kritikan netizen.
Editor: Muhammad Sukardi