4 Cara Pemenuhan Gizi untuk Mencegah Stunting dan Obesitas
Selain itu, dia juga menyoroti angka kelebihan gizi di Indonesia atau obesitas yang menurut data Riskesdas 2018 meningkat dari 14,8 persen (2013) menjadi 21,8 persen.
"Menurut Undang-Undang Perlindungan Kesehatan Anak Nomor 23 Tahun 2012 menyatakan bahwa setiap anak di Indonesia memiliki hak untuk hidup dan berkembang secara optimal. Seperti terbebasnya dari masalah gizi, termasuk stunting dan masalah gizi lebih yaitu obesitas," kata Oscar.
Demi menangani itu, kata dia, pihak Kementerian Kesehatan fokus pada upaya-upaya preventif atau pencegahan. "Upaya penanggulangan masalah gizi dilakukan melalui perbaikan pola asuh, pola makan, peningkatan akses air bersih dan sanitasi, serta peningkatan aktivitas fisik," ucapnya.
Menurut dia, kebijakan kesehatan dan pendidikan gizi perlu fokus pada pencegahan dini daripada pengobatan. Untuk itu, dia mengungkapkan ada empat cara yang bisa dilakukan setiap individu dan keluarga demi mengatasi permasalahan gizi.
"Pemenuhan gizi berdasarkan empat pesan kunci itu di antaranya makan beraneka ragam, pola hidup bersih dan sehat, pola hidup aktif dan berolahraga, serta rutin memantau berat badan," ucapnya.
Editor: Tuty Ocktaviany