7 Tips Tetap Fit Selama Mudik Lebaran, Jangan Lupa Bawa Air Putih
Pakai Pakaian yang Nyaman
Pakaian juga berpengaruh pada tubuh saat mudik. Jika Anda menggunakan pakaian ketat, tentunya akan membuat aliran darah menjadi tidak lancar. Pilih baju longgar dengan bahan yang mampu menyerap keringat.
Pakai Alas Kaki yang Nyaman
Kaki bengkak sering dialami saat melakukan perjalanan jauh. Hal ini dipicu karena aliran darah kita tidak lancar, bisa dari kelamaan duduk atau memakai sepatu yang sesak. Pilih alas kaki yang nyaman dan tidak menghambat aliran darah di kaki.
Istirahat atau Tidur
Buat yang mudik memakai mobil atau motor, usahakan selama beberapa jam perjalanan untuk istirahat atau tidur. Jangan pernah memaksa mengemudi dengan kondisi mengantuk karena sangat berbahaya. Lebih baik lambat dan terpenting selamat di perjalanan.
Sedia Krim atau Spray Pereda Pegal Linu
Efek counter irritant pada krim atau spray pereda pegal linu sangat bagus untuk menghilangkan atau melupakan rasa nyeri untuk sementara. Otak lebih memerhatikan sensasi panas, sehingga rasa pegal pada tubuh menjadi berkurang.
Air Putih
Air putih sangat penting untuk dibawa saat mudik karena menghilangkan dahaga sekaligus dehirasi. Selain menyegarkan, mampu membuat Anda tetap fokus saat mengemudi. Selamat mudik dan berhati-hati di jalan.
Editor: Tuty Ocktaviany