Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mengenal Penyakit Degeneratif yang Sering Dialami Lansia, Begini Cara Mengatasinya
Advertisement . Scroll to see content

Benarkah MSG Bikin Nafsu Makan dan Cegah Malnutrisi pada Lansia, Begini Kata Pakar

Minggu, 18 Juni 2023 - 17:05:00 WIB
Benarkah MSG Bikin Nafsu Makan dan Cegah Malnutrisi pada Lansia, Begini Kata Pakar
Ilustrasi lansia. (Foto: istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

Menurut Dr Toto, karena faktor usia hormon-hormon pengatur selera makan pada lansia cenderung menurun, sehingga berpotensi menyebabkan malnutrisi pada lansia. Malnutrisi menunjukkan efek buruk yang dapat dialami sebagian besar lansia, yaitu kelelahan dan gangguan otot.

“Lewat penelitian itu, kita memberikan program makan pada lansia, terjadi penurunan yang signifikan pada kadar gula darah. Hal ini ditunjukkan dari persentase pria lansia yang memiliki nilai HbA1C pada kelompok diabetik yaitu sebesar 52,9 persen turun menjadi 23,5 persen,” ujar Dr Toto, Minggu (18/6/2023).

Lebih lanjut Dr Toto mengatakan berdasarkan hasil penelitian itu juga menunjukkan menu rendah garam dapat menurunkan tekanan darah pada lansia, yaitu SBP (Systolic Blood Pressure) dan DPB (Diastolic Blood Pressure).

“Jadi pada setiap masakan itu kita mengurangi penggunaan garam hanya ditambahkan bumbu umami. Terbukti tidak membuat nafsu makan para lansia menjadi menurun. Hal tersebut dapat disimpulkan bahwa rasa makanan terbukti tetap enak walaupun tidak menggunakan takaran garam sebanyak sebelumnya,” katanya.

Dokter Toto menambahkan, selera makan lansia sebenarnya cenderung rendah karena berbagai faktor fisiologis dan psikologis. Namun sebenarnya dapat diatasi dengan meningkatkan daya terima reseptor rasa melalui pengaturan keseimbangan rasa dasar.

Editor: Elvira Anna

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut