Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : BPOM Raih Status WHO Listed Authority, Kini Sejajar dengan Regulator AS dan Inggris
Advertisement . Scroll to see content

Rokok, Polusi dan Ragam Masalah Kesehatan Paru-Paru

Jumat, 26 Juli 2019 - 18:12:00 WIB
Rokok, Polusi dan Ragam Masalah Kesehatan Paru-Paru
Rokok juga berkontribusi pada tingginya polusi udara. (Foto: Freepik).
Advertisement . Scroll to see content

Tuberkulosis

Selain kanker paru-paru, rokok dan polusi juga berkontribusi pada penyebaran virus penyebab penyakit menular tuberkulosis (TBC). Hal ini diungkapkan oleh Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Kementerian Kesehatan dr Wiendra Waworuntu, MKes.

Ia mengatakan, polusi udara yang buruk dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh seseorang, sehingga mudah terjangkit infeksi, termasuk TBC.

"Kalau korelasi yang jelas kalau orang TBC positif, dia juga lagi aktif, kalau ada polusi pasti bisa memicu. Bukan polusinya, tetapi dropletsnya (droplet infection)," kata Wiendra saat ditemui di kesempatan yang berbeda.

Ia juga menjelaskan, bahwa polusi udara buruk seperti terjadi di Jakarta dapat memperparah kondisi pasien dengan TBC. "Iya tambah parah (untuk pasien TBC). Tetapi kalau yang menyebarkan itu tetap droplets infection, orang akan tertular apabila daya tahan tubuhnya menurun, tapi harus ada yang memberikan penularannya. Bukan berarti polusi menyebabkan orang TBC, harus ada kontak".

Editor: Adhityo Fajar

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut