Tanpa Diet, Ini 4 Tips Sederhana Turunkan Berat Badan
JAKARTA, iNews.id - Menurunkan berat badan tak sekadar mencapai proporsi tubuh ideal, tetapi juga demi alasan kesehatan. Misalnya mencegah obesitas, diabetes, dan memperbaiki pola hidup yang selama ini mungkin merugikan kesehatan secara keseluruhan.
Banyak pola-pola diet yang menawarkan cara menurunkan berat badan secara instan. Namun, sebenarnya yang dibutuhkan untuk mencapai berat badan yang diinginkan adalah konsisten.
Hal yang dimaksud adalah konsisten dalam menjalani pola diet seimbang hingga berat badan yang diinginkan bisa tercapai. Nah, apa saja tips sederhana menurunkan berat badan tanpa diet-diet tertentu?
Simak informasinya, seperti dirangkum iNews.id dari Healthline, Rabu (23/1/2019).
1. Pilih Makanan Anda
Makanan yang Anda konsumsi sangat berpengaruh untuk penurunan berat badan. Bila ingin menurunkan berat badan, Anda bisa mulai sarapan dengan makanan tinggi protein. Sebab, makanan yang mengandung protein telah terbukti mengurangi rasa lapar dan keinginan mengonsumsi camilan di sore hari.