Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Taiwan Hadirkan Inovasi Medis dan Solusi Kesehatan di Indonesia
Advertisement . Scroll to see content

Tingkatkan Sistem Layanan Kesehatan dengan Teknologi 4.0

Kamis, 26 September 2019 - 14:30:00 WIB
Tingkatkan Sistem Layanan Kesehatan dengan Teknologi 4.0
Kesehatan tidak hanya bicara bagaimana pola hidup sehat dan pemenuhan obat, tapi juga sistem layanan yang baik. (Foto: Eberdeen)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Kesehatan tidak hanya bicara bagaimana pola hidup sehat dan pemenuhan obat. Kesehatan juga terkait dengan sistem, bagaimana masyarakat terlayani dengan baik.

Hal inilah yang menjadi konsentrasi semua pihak dalam meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat. Salah satunya melalui penerapan teknologi 4.0 yang dicanangkan pemerintah.

Owlexa Healthcare, salah satu unit usaha kesehatan di Indonesia menyatakan siap mengikuti perkembangan teknologi 4.0 melalui peningkatan layanan administrasi kesehatan bagi masyarakat.

“Dengan pertambahan usia, Owlexa tentu terus melakukan optimalisasi. Kami membantu dalam mengelola kesehatan perusahaan dalam memberikan pelayanan secara optimal kesehatan kepada karyawannya, dengan demikian kita lebih fokus memberikan solusi-solusi kesehatan yang terbaik sesuai dengan perkembangan teknologi saat ini,” kata General Manager E-Health Strategic Business Unit Owlexa, Indar Siswanto dalam keterangan tertulisnya yang diterima iNews.id, Kamis (26/9/2019).

Menurut Indar, saat ini Owlexa bekerja sama dengan lebih dari 3.800 provider di Tanah Air. “Owlexa berperan sebagai Third Party Administration (TPA) dalam memberikan solusi kesehatan sekaligus menjawab kebutuhan perusahaan dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan terbaik,” ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut