Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Heboh, Penampil Paduan Suara Bentangkan Bendera Palestina saat Show di Royal Opera House London
Advertisement . Scroll to see content

Indonesia Bakal Gelar Lomba Paduan Suara Tingkat Dunia di 2026

Sabtu, 13 September 2025 - 19:35:00 WIB
Indonesia Bakal Gelar Lomba Paduan Suara Tingkat Dunia di 2026
Indonesia akan menggelar festival paduan suara tingkat dunia International Choir Festival (PICF) 2026. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

PICF 2026 menargetkan 100 slot paduan suara pilihan dengan dua kategori besar : school categories (Kindergarten, Primary, Junior High, Senior High School) dan general categories (Children’s Choir, Mixed Youth Choir, Mixed Choir, Equal Voices, Folklore, Music of Religion, Pop & Jazz Choir, Gospel & Spiritual, hingga Ensemble Choir). Tahun sebelumnya, peserta dari Filipina turut meramaikan festival ini. Tahun depan diharapkan semakin banyak negara yang bergabung.

“Festival ini merupakan salah satu upaya mengoptimalkan potensi setiap peserta didik, bukan hanya di bidang akademis, tetapi juga non-akademis seperti paduan suara. Choir menjadi wadah yang menantang anak-anak untuk berkreasi, berkolaborasi dan bekerja sama,” ujar Kenny Lim, Ketua BPK Penabur Jakarta.

Kenny menjelaskan, kehadiran peserta mancanegara penting agar siswa-siswa Indonesia dapat mengasah kemampuan dan tampil lebih baik. “Kami mengundang peserta dari berbagai negara supaya kemampuan siswa kita bisa terus terasah dan mereka dapat belajar bersaing di level global,” katanya.

Dia menyebutkan PICF 2026 tidak hanya menjadi panggung kompetisi, tetapi juga sarana pembelajaran keterampilan abad ke-21 yang mencakup critical thinking, creativity, communication, collaboration, character, dan citizenship (6C).

“Tangguh, berlatih keras, dan disiplin menjadi syarat utama agar bisa tampil dengan performa terbaik. Aspek kerja sama, komunikasi, kreativitas dan karakter yang baik sangat penting untuk menciptakan kekompakan dalam sebuah tim paduan suara,” kata Kenny.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut