Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ariel Noah hingga Judika Ngeluh soal Royalti Musik ke Fraksi PDIP, Ini Harapannya
Advertisement . Scroll to see content

Merinding, Judika Bawakan Lagu Didi Kempot di RCTI 31 Anniversary Celebration

Selasa, 25 Agustus 2020 - 22:50:00 WIB
Merinding, Judika Bawakan Lagu Didi Kempot di RCTI 31 Anniversary Celebration
Judika meriahkan acara RCTI 31 Anniversary Celebration. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Di momen hari ulang tahun (HUT) ke-31, stasiun televisi RCTI mempersembahkan suguhan spesial. Sederet musisi hingga aktor serta aktris ternama Tanah Air meramaikan panggung RCTI 31 Anniversary Celebration, Selasa (25/8/2020).

Salah satu penampilan spesial adalah ‘duet’ antara Judika dan almarhum Didi Kempot. Lewat penataan panggung, duet Judika dan Didi Kempot yang sosoknya dan suaranya dihadirkan secara digital, berhasil membuat para penonton merinding.

Di penampilan tersebut, Judika membawakan salah satu tembang populer almarhum musisi campursari tersebut. Adalah ‘Banyu Langit’ yang sukses membuat merinding.

Selain itu, lagu mendiang Didi Kempot juga dibawakan dengan syahdu oleh penyanyi dangdut Nella Kharisma lewat tembang ‘Layang Kangen’.

Seperti diketahui, Judika dan Didi Kempot seharusnya bisa berduet satu panggung beberapa waktu lalu. Namun, kolaborasi itu harus gagal karena takdir berkata lain. Didi Kempot meninggal dunia pada 5 Mei 2020.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut