JAKARTA, iNews.id - Keutamaan 10 hari pertama, kedua, dan ketiga bulan Ramadhan sangat istimewa. Hal ini sekaligus menunjukkan bahwa bulan Ramadhan adalah bulan yang sangat spesial bagi umat Islam.
Di bulan tersebut, Allah banyak menurunkan rahmatNya untuk seluruh makhluk. Oleh sebab itu, umat muslim akan berbondong-bondong untuk memperbanyak ibadah.
3 Manfaat Luar Biasa Membaca Ayat Kursi Sebelum Tidur, Apa Saja?
Adapun keutamaan 10 hari pertama, kedua, dan ketiga bulan Ramadhan, yang dilansir iNews.id dari berbagai sumber, Rabu (6/3/2024), adalah sebagai berikut.
Keutamaan 10 Hari Pertama, Kedua, Ketiga Bulan Ramadhan
1. Pahala berlipat ganda
Dibandingkan dengan bulan lainnya, bulan Ramadhan akan menjadikan amalan seorang muslim memperoleh pahala yang berlipat ganda. Adapun hadits yang mengatakan hal demikian adalah sebagai berikut.
Mengapa Ramadhan Disebut Bulan Ampunan? Ternyata Ini Alasannya
كُلُّ عَمَلِ ابْنِ آدَمَ يُضَاعَفُ الْحَسَنَةُ عَشْرُ أَمْثَالِهَا إِلَى سَبْعِمِائَةِ ضِعْفٍ قَالَ اللَّ
َنَا أَجْزِى بِهِ
Artinya: Setiap amalan kebaikan yang dilakukan oleh manusia akan dilipatgandakan dengan sepuluh kebaikan yang semisal hingga tujuh ratus kali lipat. Allah Ta’ala berfirman (yang artinya), “Kecuali amalan puasa. Amalan puasa tersebut adalah untuk-Ku. Aku sendiri yang akan membalasnya. Disebabkan dia telah meninggalkan syahwat dan makanan karena-Ku. (HR. Muslim).
Syarat dan Rukun Puasa Ramadhan, Umat Islam Wajib Tahu!
2. Bulan penuh rahmat, ampunan, dan dibebaskan dari api neraka
Pada bulan Ramadhan, 10 hari pertama adalah momen penuh rahmat dan 10 hari kedua adalah fase pengampunan. Sedangkan 10 hari ketiga adalah fase pembebasan dari api neraka. Hal itu dijelaskan dalam sebuah hadits yang berbunyi.
أبي هريرة : أول شهر رمضان رحمة، وأوسطه مغفرة، وآخره عتق من النار. رواه ابن أبي الدنيا والخطيب وابن عساكر.
Jelang Ramadhan, Dispernakan KBB Antisipasi Hewan Ternak dari Luar Daerah
Artinya: Dari Abu Hurairah, Ramadhan itu adalah bulan yang awalnya penuh dengan rahmat. Di pertengahannya penuh dengan ampunan. Dan, di ujungnya pembebasan dari api neraka.” (HR Ibnu Abi Dunya dan Ibnu 'Asakir)
3. Doa dikabulkan
Di bulan Ramadhan, Allah menjanjikan doa-doa yang dipanjatkan akan menjadi doa mustajabah atau dikabulkan.
Apa Hukum Bayar Hutang Puasa Ramadhan di Bulan Syaban? Begini Penjelasannya
Rasulullah SAW bersabda, “Tiga orang yang tidak akan ditolak doanya: Imam yang adil, orang yang berpuasa hingga ia berbuka dan dan orag orang yang didzalimi. Doanya diangkat ke awan dan dibukakan baginya pintu langit dan Tuhan azza wa jalla berfirman: demi kemuliaanku saya pasti menolong engkau setelah ini." (HR. Ahmad).
4. Pintu neraka ditutup
Rasulullah SAW pernah bersabda bahwa pintu langit akan dibuka, sedangkan pintu neraka akan ditutup selama bulan Ramadhan. Hal itu terdapat dalam hadits berikut ini.
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَتَاكُمْ رَمَضَانُ شَهْرٌ مُبَارَكٌ فَرَضَ اللَّهُ عَزَّ وَجَلَّ عَلَيْكُمْ صِيَامَهُ تُفْتَحُ فِيهِ أَبْوَابُ السَّمَاءِ وَتُغْلَقُ فِيهِ أَبْوَابُ الْجَحِيمِ وَتُغَلُّ فِيهِ مَرَدَةُ الشَّيَاطِينِ، فِيهِ لَيْلَةٌ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ مَنْ حُرِمَ خَيْرَهَا فَقَدْ حُرِمَ
Artinya; Dari Abu Hurairah r.a. menuturkan,“Rasulullah s.a.w. bersabda, “Sesungguhnya telah datang kepadamu bulan Ramadhan, bulan yang diberkahi, Allah telah mewajibkan padamu berpuasa di bulan itu. Dalam bulan itu dibukalah pintu-pintu langit, dan ditutuplah pintu-pintu neraka, dan syaitan-syaitan dibelenggu. Pada bulan itu terdapat satu malam yang nilainya lebih baik dari seribu bulan. Siapa yang tidak memperoleh kebajikan di malam itu, maka ia tidak memperoleh kebajikan apapun”. (Hadis Shahih, Riwayat al-Nasa`i: 2079 dan Ahmad: 8631. dengan redaksi hadis dari al-Nasa’i).
5. Pintu surga dibuka
Sementara pintu neraka ditutup, pintu surga akan dibuka pada bulan Ramadhan. Di sinilah, tempat orang-orang yang beriman dan bertakwa.
عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ إِذَا جَاءَ رَمَضَانُ فُتِّحَتْ أَبْوَابُ الْجَنَّةِ وَغُلِّقَتْ أَبْوَابُ النَّارِ وَصُفِّدَتْ الشَّيَاطِينُ
Artinya: Dari Abu Hurairah ra, bahwa Rasulullah saw bersabda: “Jika telah datang bulan Ramadhan maka pintu-pintu surga akan dibuka, pintu-pintu neraka akan ditutup dan setan-setan akan dibelenggu dengan rantai.” (HR. Bukhari dan Muslim).
Itulah keutamaan 10 hari pertama, kedua, dan ketiga bulan Ramadhan. Semoga bermanfaat.
Editor: Komaruddin Bagja
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku