Kapan Awal Puasa Ramadhan 2025? Ini Versi Pemerintah dan Muhammadiyah
JAKARTA, iNews.id - Kapan awal puasa Ramadhan 2025 sudah dinantikan umat Islam. Bulan Ramadhan merupakan bulan suci yang sangat dinantikan oleh umat Islam di seluruh dunia. Di Indonesia, penetapan awal Ramadhan selalu menjadi momen penting dan menarik untuk disimak.
Dua organisasi Islam terbesar di Indonesia, Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah, memiliki metode berbeda dalam menentukan awal Ramadhan. NU menggunakan metode hisab rukyat, yang menggabungkan perhitungan astronomi dan pengamatan hilal, sedangkan Muhammadiyah menggunakan metode hisab.
Maka dari itu, penetapan waktu bulan Ramadhan seringkali akan sedikit berbeda antara kedua ormas tersebut.
Berdasarkan kalender Hijriah Indonesia 2025 yang diterbitkan Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama, awal puasa Ramadhan 2025 diperkirakan jatuh pada tanggal 1 Maret 2025.
Kendati demikian, tanggal pasti awal Ramadhan 2025 tetap menunggu hasil sidang isbat yang akan digelar pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama bersama ormas Islam lainnya di akhir Bulan Sya'ban atau sehari menjelang Bulan Ramadhan tiba.
Sebelum melakukan sidang isbat, terlebih dulu dilaksanakan rukyatul hilal atau pemantauan bulan baru di beberapa titik di Indonesia. Hasil rukyatul hilal itu kemudian dijadikan rujukan ditetakannya awal puasa Ramadhan 2025.
Muhammadiyah sudah memutuskan awal puasa 2025 atau 1 Ramadhan 1446 H jatuh pada 1 Maret 2025. Hal itu berdasarkan Kalender Hijriah Global Tunggal.