Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Doa agar Punya Rumah Cash Tanpa Nyicil, Lengkap Bacaan Dzikir dan Sholawat
Advertisement . Scroll to see content

Manfaat Sholawat Nariyah dan Keutamaannya dari Dikabulkan Permohonan hingga Meringankan Masalah

Selasa, 29 Agustus 2023 - 19:14:00 WIB
Manfaat Sholawat Nariyah dan Keutamaannya dari Dikabulkan Permohonan hingga Meringankan Masalah
Manfaat sholawat nariyah dan keutamaannya (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

Manfaat Sholawat Nariyah dan Keutamaannya

Merujuk pada isi buku Mukjizat Sholawat yang diterbitkan oleh Qultum Media, berikut beberapa keutamaan yang terkandung dalam sholawat nariyah.

1. Dimudahkannya Rezeki

Apabila umat Islam mengamalkan sholawat nariyah sebagai wirid setelah shalat fardhu sebanyak 11 kali, diyakini bahwa rezeki mereka akan terus mengalir.

2. Meringankan Beban Masalah dan Kesedihan

sholawat nariyah juga bisa dijadikan sebagai bacaan yang digunakan untuk menghadapi situasi sulit. Oleh karena itu, sholawat ini dapat membantu dalam mempermudah pemecahan masalah dan menemukan solusi.

3. Perlindungan dari Mara Bahaya dan Penyakit

Dengan membaca sholawat nariyah setelah menunaikan shalat subuh dan maghrib sebanyak 21 kali, maka Allah SWT dijanjikan akan melindungi seseorang dari berbagai bahaya dan penyakit.

4. Permohonan Diterima oleh Allah SWT

Syekh Al Qurthuby menjelaskan bahwa dengan membaca sholawat nariyah sebanyak 4.444 kali dalam satu majelis atau duduk, diyakini bahwa Allah SWT akan mengabulkan permohonan seseorang dan menjauhkannya dari bencana yang berbahaya.

Demikianlah,  informasi mengenai manfaat sholawat nariyah dan keutamaanya. Wallahu a’lam bishawab.

Editor: Komaruddin Bagja

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut