Tata Cara Mandi Wajib setelah Berhubungan Suami Istri, Lengkap dengan Doa
Jumat, 22 April 2022 - 10:28:00 WIB
8. Mengguyur Seluruh Tubuh dengan Air
Mengguyur atau membasahi seluruh tubuh dengan air dilakukan secara merata dari ujung rambut ke ujung kaki. Biasanya dimulai dari bagian kanan terlebih dahulu.
9. Gunakan Sabun dan Shampo
Saat semua tahapan di atas telah dilakukan, baru tahapan mandi dilakukan dengan cara mencuci seluruh bagian tubuh dengan sabun dan shampo pada bagian rambut.
Sebagai catatan, pastikan menggunakan air yang bersih dan suci ketika mandi.
Pastikan juga seluruh tubuh terguyur dengan air dan jangan menggunakan penutup kepala atau rambut.
Itulah tata cara mandi wajib setelah berhubungan suami istri yang benar menurut islam beserta doanya.
Editor: Komaruddin Bagja