Christine Hakim Artis Cantik Peraih Penghargaan Terbanyak, Masa Kecil Pemalu dan Sempat Kapok Main Film
JAKARTA, iNews.id – Christine Hakim, sosok perempuan hebat dalam dunia perfilman Tanah Air. Sosoknya sebagai bintang film bahkan sudah terlihat sejak usia belia, yakni 17 tahun. Di usia yang muda itu juga Christine Hakim memperoleh penghargaan pertamanya sebagai Pemeran Wanita Terbaik.
Namun ada cerita unik di balik kisah film pertama Christine Hakim yang berjudul Cinta Pertama. Konon, perempuan dengan nama asli Herlina Christine Natalia Hakim ini kapok menjadi bintang film. Setelah bermain sebagai pemeran utama dalam film Cinta Pertama, pada 1973, dia merasa dunia akting bukanlah hasratnya.
"Main di film Cinta Pertama tuh sebetulnya saya udahan. Dalam hati berkata 'Ah memang betul ini bukan dunia yang saya inginkan, kok jauh?'," tutur Christine Hakim, dikutip dari kanal YouTube Miing Bagito Channel, Minggu (1/8/2021).
Dia bahkan mengaku, semasa kecil sangat pemalu dan merupakan seorang yang introvert. Karena itu dia merasa industri hiburan bertolak belakang dari karakternya.
"Saya anak pemalu, pendiam. Yang saya tahu dunia film itu penuh dengan sensasi, bukan kehidupan saya," kata Christine Hakim.
Tak disangka, keinginan Christine Hakim untuk berhenti main film justru batal karena dia memenangkan penghargaan sebagai Aktris Terbaik atau Best Actress dalam FFI 1974. Meski sempat bingung kenapa bisa menang, Christine akhirnya bertekad menekuni industri film.