Ciput Ninja dari Indonesia Bikin Kagum Model Amerika Halima Aden
Halima Aden merupakan model busana Muslim asal Somalia-Amerika yang dikontrak oleh IMG Models atau berada di naungan yang sama dengan model-model sekelas Gigi Hadid dan Bella Hadid. Dia juga terlibat dalam Contemporary Muslim Fashions Exhibition, di mana enam desainer Indonesia termasuk Dian Pelangi turut menunjukkan koleksi busana Muslimnya di sana.
Sementara itu, Contemporary Muslim Fashions Exhibition adalah pameran mode Muslim pertama yang kembali digelar di De Young Museum, Fine Art Museum of San Fransisco pada 22 September hingga Januari 2019.
Selain Dian Pelangi, desainer Indonesia yang menampilkan koleksinya di Contemporary Muslim Fashions Exhibition adalah Khanaan Shamlan, Itang Yunasz, Rani Hatta, Nur Zahra, dan IKYK.
Editor: Tuty Ocktaviany