Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Shopee Jagoan UMKM Naik Kelas Rampungkan Enam Episode dengan Cerita Penuh Inspirasi
Advertisement . Scroll to see content

Kisah Daniel Mananta Sempat Depresi karena Suara Hilang dan Terkena Tumor: Gue Sampai Enggak Mau Keluar Rumah

Sabtu, 19 November 2022 - 23:45:00 WIB
Kisah Daniel Mananta Sempat Depresi karena Suara Hilang dan Terkena Tumor: Gue Sampai Enggak Mau Keluar Rumah
Daniel Mananta dulu dan sekarang. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Presenter Daniel Mananta belakangan ini menjadi sorotan publik. Dia sempat membagikan kisah pilunya saat mengalami depresi karena suara sempat hilang dan terkena tumor.

Pada tahun 2012, Daniel sedang naik daun dan telah menjadi host di ajang pencarian bakat bergengsi, Indonesian Idol. Kemudian di tahun yang sama, istrinya, Viola Maria, sedang hamil tua.

“Di tahun 2012 kerjaan gue banyak banget, dan gue udah menikah, istri gue lagi hamil gede belum lahiran,” kata Daniel Mananta.

Saat itu, dia berusaha keras mencari nafkah untuk memenuhi kebutuhan keluarga kecilnya. Sampai suatu saat dia berteriak di sebuah acara hingga  suaranya hilang.

“Kita sebagai presenter, misal lagi MC di depan panggung, habis itu kita yang kaya 'Jakarta… mana suaranya' kita teriak habis-habis itu ternyata pita suara kita rusak,” cerita Daniel seperti dikutip dari kanal YouTube Kasisolusi, Sabtu (19/11/2022).

Karena memaksakan suara keras dengan berteriak-teriak, pita suaranya pun rusak. Tak hanya itu, rupanya, muncul tumor juga di pita suaranya, hingga menyebabkan Daniel tak bisa berbicara.

“Terus muncul lah tumor jinak di pita suara gue, sehingga gue tidak bisa ngomong sama sekali,” ujar dia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut