Kondisi Membaik Setelah Overdosis, Demi Lovato Bersyukur Masih Hidup
“Keluarga Demi mendorong untuk rehabilitasi. Mereka telah melakukan beberapa pilihan. Setelah overdosis, dianjurkan untuk langsung menuju rehabilitasi. Jika orang itu diperbolehkan pulang ke rumah lebih dahulu, lebih sulit untuk melakukan rehabilitasi,” kata sumber terdekat keluarga Demi.
Sejauh ini, pelantun Sorry Not Sorry ini sadar yang dilakukan sangat membahayakan nyawanya.
“Demi tidak ingin mati. Dan, dia sangat bersyukur masih hidup,” katanya.
Demi sadar selama enam tahun ini telah mengalami kecanduan terhadap narkoba jenis kokain dan oxycontin. Tak ketinggalan, dia juga telah menjadi pecandu berat minuman keras dalam waktu yang sangat lama.
Akan tetapi, beberapa waktu lalu mantan kekasih Joe Jonas ini telah tampil kembali di atas panggung dan mengumumkan jika dirinya telah terbebas dari narkoba. Demi bahkan telah membuat lagu yang menceritakan penyesalannya karena menjadi seorang pecandu narkoba dan minuman keras.
Editor: Tuty Ocktaviany