Kondisi Terbaru Lolly usai Dipisahkan dari Vadel Badjideh Diungkap Nikita Mirzani, Sudah Membaik?
Senin, 23 September 2024 - 16:36:00 WIB
"Emosinya belum stabil, masih butuh ditenangkan lagi. Makanya psikolog dan semuanya dari PPPA dan Komnas Anak datang buat cek keadaannya hari ini, apakah mau makan atau bagaimana," jelas Nikita Mirzani.
Sebelumnya, Lolly berhasil dijemput oleh Nikita Mirzani di apartemennya di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, pada Kamis (18/9/2024). Setelah itu Lolly dibawa ke rumah sakit untuk menjalani visum lalu diserahkan ke Polres Metro Jakarta Selatan.
Seperti diketahui, Vadel Badjideh dilaporkan atas dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Vadel Badjideh diduga telah menghamili Lolly dan menyuruh anak sulung Nikita Mirzani itu melakukan aborsi.
Editor: Muhammad Sukardi