Marshanda Bagikan Curhatan Pilu tentang Kondisi Kesehatannya, Ada Tumor Baru hingga Penurunan Fungsi Hati
Jumat, 12 Mei 2023 - 14:04:00 WIB
Mengalami sejumlah penyakit itu, Marshanda mengaku dirinya mulai banyak mempelajari lebih detil terkait kesehatannya. Selain itu, saat ini dirinya juga terus berusaha untuk mengubah pola hidup menjadi lebih sehat, mulai dari mengubah pola makan hingga berusaha untuk selalu terpapar sinar matahari.
"Pasti banyak yang berubah dari hidup aku, misal pola makan, puasa yang intermittent fasting. Aku juga diusahakan terpapar sinar matahari," kata perempuan 33 tahun ini.
Selain itu, dokter juga selalu menyarankan agar tidak terlalu stres. "Jadi yang harus diubah adalah, mengurangi yang bikin stres," katanya.
Editor: Siska Permata Sari