Panggung Mikrofon Impian GTV Kedatangan Rizki Ridho
JAKARTA, iNews.id - Rizki Ridho penyanyi dangdut kembar dan tampan akan menjadi bintang tamu di panggung Mikrofon Impian GTV malam ini. Mereka akan menyanyikan lagu yang sedang viral di dunia sosial media yaitu “Mendung Tanpo Udan”.
Tak hanya itu, mereka juga akan berduet bersama salah satu peserta yang berhasil menjadi juara pada malam hari ini. Mereka akan menyanyikan lagu “Pergi Pagi Pulang Pagi” yang diciptkan dan dipopulerkan oleh Armada.
Kehadiran dewan juri pun menjadi sesuatu yang patut ditunggu dengan berbagai komentarnya yang lucu dan menghibur. Ada Iis Dahlia, Charly Van Houten, Vega Darwanti dan Danang akan mengolah kemampuan bernyanyi para peserta dan menggali sisi kehidupan mereka.
Dipandu Okky Lukman yang pandai membangun suasana, Mikrofon Impian akan banyak menghadirkan banyak kejutan dan juga penuh tawa.
Mikrofon Impian merupakan salah satu solusi bagi mereka yang terkena dampak dari pendemi seperti saat ini. Melalui Mikrofon Impian para peserta bisa mendapatkan hadiah uang tunai puluhan jutaan rupiah dan bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan atau mewujudkan impian para peserta yang belum terlaksana.