Respons Kiano Tiger Wong Melihat Adik Bayi Menangis Tak Terduga, Netizen: Penyayang Banget
JAKARTA, iNews.id - Putra sulung Baim Wong dan Paula Verhoeven, Kiano Tiger Wong, kini resmi menjadi seorang kakak. Adik lelakinya yang diberi nama Kenzo Eldrago Wong baru saja lahir pada 9 Oktober 2021.
Meski kini Kiano masih berusia satu tahun lebih, namun jiwanya sebagai seorang kakak tampaknya sudah mulai tumbuh. Hal itu terlihat dari sikap sayangnya kepada sang adik.
Seperti ketika Kenzo menangis di sisinya. Dengan sigap, Kiano langsung menghampiri dan mencium tangan mungil Kenzo, seakan ingin menenangkan adiknya itu.
“Di-sun dulu, adeknya sun,” kata Baim Wong kepada putra sulungnya, seperti dikutip dari kanal YouTube-nya, Minggu (17/10/2021).
Mendengar itu, Kiano langsung menuruti perintah ayahnya dan mencium pipi Kenzo yang sedang menangis. Sontak, unggahan video ini membuat netizen gemas dengan sikap buah hati Baim dan Paula.