Aktivis Hong Kong Joshua Wong Ditangkap, Uni Eropa Bereaksi
BRUSSELS, iNews.id – Uni Eropa (UE) mengecam penangkapan aktivis Hong Kong terkemuka, Joshua Wong, hari ini. Organisasi antarpemerintahan di benua biru itu menyatakan, penangkapan Wong telah merusak kepercayaan terhadap China.
“Penangkapan aktivis prodemokrasi Hong Kong Joshua Wong pada 24 September adalah yang terbaru dari serangkaian penangkapan aktivis prodemokrasi sejak musim panas lalu,” ungkap seorang juru bicara Uni Eropa, dalam sebuah pernyataan yang dikutip AFP, Kamis (24/9/2020).
Dia pun menyerukan agar pengadilan memberikan “pengawasan yang sangat cermat” dalam proses hukum Wong. “Perkembangan di Hong Kong membuat iktikad China dalam menegakkan komitmen internasionalnya dipertanyakan. Ini merusak kepercayaan dan berdampak pada hubungan UE-China,” kata jubir UE itu lagi.
Uni Eropa telah berulang kali menyuarakan keprihatinan atas pemberlakuan Undang-Undang Keamanan Hong Kong. Para kritikus menilai UU itu telah mengikis nilai-nilai kebebasan penting di kota bekas jajahan Inggris itu.
Pekan lalu, para pemimpin senior Uni Eropa mendesak Presiden China Xi Jinping untuk memperbaiki situasi di Hong Kong. Mereka mengatakan, hak-hak demokrasi di kota itu harus dipertahankan.