Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kapal Pengungsi Rohingya Terbalik di Perairan Malaysia-Thailand, Ratusan Orang Hilang
Advertisement . Scroll to see content

Bukan Hanya Indonesia, Warga Malaysia Juga Dilarang Mudik Lebaran

Rabu, 07 April 2021 - 14:02:00 WIB
Bukan Hanya Indonesia, Warga Malaysia Juga Dilarang Mudik Lebaran
Warga Malaysia dilarang mudik Lebaran tahun ini untuk mencegah penyebaran Covid-19 (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

KUALA LUMPUR, iNews.id - Bukan hanya Indonesia, Pemerintah Malaysia juga melarang warganya mudik pada Lebaran tahun ini untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Kepolisian Diraja Malaysia (PDRM) mengancam akan menindak tegas warga yang nekat mudik atau melintasi perbatasan antara negara bagian untuk pulang kampung sejak sebelum Ramadan hingga Idul Fitri yang jatuh pada pertengahan Mei 2021.

Direktur Departemen Pencegahan Kejahatan dan Keamanan Masyarakat PDRM Zainal Abidin Kasim mengatakan, petugas akan dikerahkan di setiap perbatasan negara bagian untuk menjaga ketat arus lalu lintas. Pada dasarnya perlintasan antarwilayah masih dibolehkan namun hanya bagi mereka yang memiliki kepentingan mendesak, termasuk menjalankan tugas darurat.

Setiap warga yang ingin melintasi wilayah harus dibekali dengan dokumen perjalanan yang lengkap. Jika tidak dapat menunjukkan, mereka harus putar balik.

Menurut Zainal biasanya ada peningkatan perjalanan antarnegara bagian menjelang Ramadan. Puasa  di Malaysia diperkirakan berlangsung mulai 13 April.

“Ada berbagai cara dan metode yang akan digunakan masyarakat untuk melintasi negara bagian. Makanya, semua pemeriksaan di roadblocks (SJR) kami perketat untuk memastikan tidak ada yang lolos, '' ujarnya, seperti dilaporkan Harian Metro.

Jika ada yang mencoba melintas, lanjut dia, mereka tidak akan diberi peringatan lagi melainkan langsung ditindak secara hukum karena melanggar standar operasional prosedur (SOP).

“Apakah kita akan terus seperti ini selamanya? Masih ada orang di luar sana yang tidak memperhatikan SOP secara serius. Mari kita bersama-sama mengikuti SOP-agar (nantinya) bisa balik kampung," tuturnya.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut