Butuh Banyak Tentara untuk Perang di Gaza, Israel Perpanjang Wajib Militer Jadi 3 Tahun
TEL AVIV, iNews.id - Kabinet keamanan Israel, Kamis (11/7/2024), setuju untuk memperpanjang durasi wajib militer bagi pria. Durasi wajib militer diperpanjang dari 32 menjadi 36 bulan atau 3 tahun.
Surat kabar Ynet melaporkan, aturan wajib militer selama 36 bulan ini berlaku selama 8 tahun ke depan.
Keputusan tersebut kemungkinan akan dilempar ke sidang kabinet keseluruhan untuk ditentukan melalui pemungutan suara pada Minggu, mendatang.
Para komandan militer Israel mengeluhkan kurangnya tentara dalam perang di Jalur Gaza. Di samping itu Israel juga menghadapi perlawanan di front baru yakni menghadapi kelompok Hizbullah perbatasan dengan Lebanon.
Sebelumnya Menteri Pertahanan (Menhan) Israel Yoav Gallant menyetujui rencana perekrutan mahasiswa Yahudi ultra-Ortodoks ke militer.