China Tiba-Tiba Umumkan Latihan Perang di Dekat Selat Taiwan
Jumat, 18 September 2020 - 10:12:00 WIB
Krach merupakan pejabat tinggi AS kedua yang melakukan kunjungan resmi ke Taipei setelah Menteri Kesehatan Alex Azar.
Saat Krach berkunjung pada Rabu, China menerbangkan dua pesawat anti-kapal selam ke zona identifikasi pertahanan udara Taiwan dan diberi peringatan untuk pergi oleh Angkatan Udara.
Hal serupa terjadi saat Azar berkunjung ke Taiwan bulan lalu. China mengirim dua jet tempur melintasi garis tengah Selat Taiwan dan terlacak oleh rudal.
Kunjungan Krach ke Taiwan untuk mengikuti upacara pemakaman mantan presiden Lee Teng Hui, sosok yang dikenal sebagai bapak demokrasi Taiwan. Krach juga dijadwalkan bertemu dengan Presiden Tsai Ing Wen.
Editor: Anton Suhartono