Deretan Drone Kamikaze Iran, Awalnya Dianggap Gagal tapi Bisa Luluh Lantakkan Ukraina
2. Arash-2
Drone Arash-2 mempunyai jangkauan terbang hingga 2.000 kilometer. Komandan Angkatan Darat Iran Kiyoumars Heydari mengatakan Arash-2 dirancang khusus untuk menyerang Haifa dan Tel Aviv, Israel.
Jika dibandingkan dengan Shahed-136, Arash-2 mempunyai muatan amunisi lebih besar.
Drone Arash-2 mempunyai panjang 4,5 meter dengan bentang sayap 3,5 hingga 4 meter. Sebelum menyerang, drone ini akan berpatroli di atas target sebelum mengeksekusi.
Dilaporkan Rusia juga memesan drone Arash-2. Hal itu dibenarkan pakar pusat jurnalisme militer politik Rusia, Boris Rozhin.
3. Kian-1
Drone Kian-1 diluncurkan pada 2015, memiliki panjang sayap sekitar 2 meter. Menggunakan mesin microjet baru yang dikembangkan kecepatannya bisa mencapai 320 km per jam.
Drone ini didesain untuk mengincar target udara, namun disebut-sebut bisa digunakan sebagai drone kamikaze dengan membawa hulu ledak sektar 35 kg.
Keberhasilan Kian-1 menyebabkan Iran membuat Kian-2 pada 2018 dengan ukuran lebih besar. Dengan demikian jangkauannya bisa lebih jauh yakni lebih dari 1.000 km.
Editor: Anton Suhartono