Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ketika Trump Sebut PM India Modi Pria Tampan Sekaligus Pembunuh
Advertisement . Scroll to see content

Heboh Uji Coba Nuklir, Kremlin: Rusia dan Amerika tidak Terlibat Perlombaan Senjata

Jumat, 31 Oktober 2025 - 13:35:00 WIB
Heboh Uji Coba Nuklir, Kremlin: Rusia dan Amerika tidak Terlibat Perlombaan Senjata
Rusia menegaskan tak ada perlombaan senjata nuklir dengan AS (Foto: Kemhan Rusia via AP)
Advertisement . Scroll to see content

MOSKOW, iNews.id - Rusia menegaskan tak ada perlombaan senjata nuklir dengan Amerika Serikat (AS) terkait pernyataan Presiden Donald Trump bahwa negaranya akan menguji coba senjata pemusnah massal tersebut.

Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan, pernyataan Trump mengenai uji coba senjata nuklir AS serta uji coba senjata-senjata Rusia, yakni Burevestnik dan Poseidon, tidak mengindikasikan kedua negara kembali memasuki perlombaan senjata.

Selain itu, kata Peskov, perkembangan terbaru di bidang militer tidak menunjukkan kebuntuan dalam dialog kedua negara.

"AS merupakan negara berdaulat yang berhak mengambil keputusan independen," ujarnya, seperti dikutip dari Sputnik, Jumat (31/10/2025).

Hanya saja, Peskov mengingatkan kembali pernyataan Presiden Vladimir Putin, jika AS melanggar moratorium senjata nuklir, Rusia akan membalasnya dengan tepat.

Lebih lanjut Peskov menegaskan, uji coba sistem rudal Burevestnik Rusia tidak bisa diklasifikasikan sebagai uji coba senjata nuklir. Burevestnik merupakan rudal jelajah bertenaga nuklir sekaligus bisa membawa hulu ledak nuklir.

Saat menjalani uji coba tahap akhir pada Selasa pekan lalu, Burevestnik tidak menggunakan hulu ledak nuklir. 

Menurut Peskov, kategori uji coba senjata nuklir melibatkan komponen hulu ledak pemusnah massal tersebut, sedangkan Burevestnik menggunakan teknologi nuklir hanya pada mekanisme propulsinya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut