Jadi Kepala Pemerintahan Termuda di Dunia, Ini Sosok Sebastian Kurz
Kurz mampu merebut hati rakyat Austria, terutama kalangan pemilih konservatif dan sayap kanan, melalui kebijakannya yang menolak masuknya imigran. Tidak hanya itu, ia memperketat aturan soal pemberian tunjangan bagi pengungsi. Hanya yang sudah menetap lebih dari lima tahun yang mendapat tunjangan.
Bagian dari kontribusinya juga lah penutupan akses pintu bagi para pencari suaka asal Balkan yang menuju ke Austria, termasuk Jerman.
Kebijakannya yang tidak kalah populer adalah soal pajak. Ia mengusulkan penurunan pajak secara drastis. Tentu saja kebijakannya itu disambut baik oleh kalangan yang selama ini merasa negara bisa sejahtera hanya karena mengeruk uang dari rakyat.
Tidak heran jika rakyat Austria memberi julukan kepada Kurz sebagai 'The Whiz Kid' atau 'Anak yang Jago'. Pada Mei lalu, pria kelahiran Wina, 27 Agustus 1986, ini mengambil alih kepemimpinan Partai Rakyat Austria.
Hasil racikannya mampu mengubah wajah partai dengan tampilan baru, era sosial media. Untuk meyakinkan publik bahwa partainya sudah berubah, ia pun menambahkan namanya menjadi Partai Rakyat Austria Baru. Dalam poster-poster disebutkan, "Waktunya untuk sesuatu yang baru".