Kecelakaan Kereta di India, Ternyata Tidak Ada Sistem Keselamatan di Lokasi Kejadian
NEW DELHI, iNews.id - Petugas tak menemukan sistem keselamatan yang mencegah kecelakaan karena kesalahan pengemudi atau faktor lain dalam tabrakan kereta di India.
"Sistem Kavach tidak tersedia di rute tersebut," kata juru bicara Kereta Api India, Amitabh Sharma pada Sabtu (3/6/2023).
Kavach merupakan sistem proteksi kereta api otomatis (ATP). Sistem ini dikembangkan oleh Research Design and Standards Organization bersama dengan tiga perusahaan India.
Kavach membantu pengemudi lokomotif menghindari sinyal bahaya yang hilang dan mengontrol kecepatan. Selain itu, sistem ini mampu juga memastikan kereta berjalan dengan aman dalam kondisi jarak pandang rendah.
Menteri Perkeretaapian Ashwini Vaishnaw secara pribadi telah menguji sistem Kavach. Kavach mengontrol kecepatan kereta dengan mengerem secara otomatis jika pengemudi gagal mengerem tepat waktu.