Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Wow! Israel Rogoh Kocek Rp1.275 Triliun untuk Pertahanan, termasuk Perang Gaza
Advertisement . Scroll to see content

Kenapa Iron Dome Israel Tak Mampu Bendung Rudal Iran? Rahasia Teknologi Rudal Iran yang Membuat Israel Terkapar

Minggu, 15 Juni 2025 - 13:46:00 WIB
Kenapa Iron Dome Israel Tak Mampu Bendung Rudal Iran? Rahasia Teknologi Rudal Iran yang Membuat Israel Terkapar
Kenapa Iron Dome Israel tak mampu bendung rudal Iran? (Foto: AP)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id -  Kenapa Iron Dome Israel tak mampu bendung rudal Iran menjadi pertanyaan penting di tengah meningkatnya ketegangan di kawasan Timur Tengah. Sistem pertahanan udara yang selama ini dikenal sangat efektif dalam menghadapi serangan roket jarak pendek ternyata memiliki keterbatasan ketika menghadapi rudal balistik canggih yang diluncurkan oleh Iran. 

Dilansir iNews.id dari berbagai sumber, berikut penjelasan mengenai kenapa Iron Dome Israel tak mampu bendung rudal Iran:

Kenapa Iron Dome Israel Tak Mampu Bendung Rudal Iran? 

1. Keterbatasan Jangkauan dan Kapabilitas Iron Dome
Iron Dome dirancang khusus untuk mencegat roket dan rudal jarak pendek dengan jangkauan sekitar 70 km dan ketinggian maksimal 10 km. Sistem ini sangat efektif menghadapi ancaman dari kelompok-kelompok militan di sekitar perbatasan Israel, seperti Hamas dan Hizbullah. 

Namun, rudal balistik Iran seperti Shahab-3 memiliki jangkauan hingga 2.000 km dan terbang pada ketinggian yang jauh lebih tinggi, sehingga Iron Dome tidak mampu menjangkau atau mencegat rudal-rudal tersebut secara efektif.

2. Serangan Rudal Masif dan Terkoordinasi
Iran dikenal melancarkan serangan rudal secara masif dan terkoordinasi, dengan ratusan rudal diluncurkan dalam waktu bersamaan. Kapasitas Iron Dome dalam menghadapi serangan besar terbatas, karena jumlah peluncur dan rudal interceptor yang tersedia tidak mampu mencegat semua rudal secara bersamaan. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut