Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Membaca Motif Bantuan China di Balik Jatuhnya Heli dan Jet Tempur AS di Laut China Selatan
Advertisement . Scroll to see content

Kisah Siswa Malaysia Diusir Pemilik Rumah di Perth Australia yang Takut Wabah Virus Korona

Kamis, 13 Februari 2020 - 13:51:00 WIB
Kisah Siswa Malaysia Diusir Pemilik Rumah di Perth Australia yang Takut Wabah Virus Korona
Pesan ini yang dilihat Helen sekembalinya ke Perth dari Malaysia, tulisan menyebut "rumah ini ditutup karena virus korona". (FOTO: Supplied/doc. ABC News)
Advertisement . Scroll to see content

Helen mengatakan kepada Radio ABC Perth bahwa dia merasa sedih dan bingung karena dia tidak pernah berada di dekat China atau Kota Wuhan, tempat virus itu berasal.

"Saya belum pernah ke China (jadi) mengapa mereka berpikir saya memiliki virus?" katanya.

Helen mengaku sudah melapor ke polisi, tetapi mereka tidak dapat mengambil tindakan apa pun karena dia tidak memiliki perjanjian sewa yang formal dengan pemilik rumah itu.

Akhirnya kini Helen mengaku tinggal dengan seorang temannya.

ABC News berusaha menghubungi pemilik rumah, tetapi tidak ada respons.

Kepala Bidang Medis Australia Brendan Murphy pekan ini mengatakan dia semakin khawatir tentang diskriminasi terhadap orang-orang berlatar belakang etnis Tionghoa.

"Kami sangat prihatin dengan xenophobia dan hal-hal yang berbau penilaian profil rasial, yang benar-benar menjijikkan," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut