Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Panglima Militer Kelompok Houthi Yaman Tewas dalam Serangan AS-Israel
Advertisement . Scroll to see content

Miris, 85.000 Anak Yaman Mati Kelaparan akibat Perang

Jumat, 23 November 2018 - 08:51:00 WIB
Miris, 85.000 Anak Yaman Mati Kelaparan akibat Perang
Anak di Yaman dalam kondisi kelaparan dan mengalami gizi buruk. (Foto: Mohammed Huwais/AFP/Getty Images)
Advertisement . Scroll to see content

Kekerasan baru di Hodeidah memaksa badan amal itu untuk mengalihkan pengiriman untuk wilayah utara yang dikuasai pemberontak Houthi melalui Aden, sebuah kota yang dihuni masyarakat loyalis pemerintah. Pengalihan itu menyebabkan penundaan pengiriman hingga dua pekan.

"Konflik ini menciptakan badai kondisi yang sempurna yang mendorong negara tersebut ke jurang kelaparan," kata juru bicara Save the Children, Bhanu Bhatnagar.

"Kekerasan mengganggu produksi makanan, menghancurkan rumah sakit dan pusat kesehatan di mana orang yang lemah dan sakit dapat diobati."

"Hambatan untuk mengimpor dan mendistribusikan pasokan sangat membatasi jumlah makanan yang masuk ke dan di seluruh negeri. Dan di pasar, di mana makanan benar-benar tersedia, orang biasa tidak dapat membelinya karena gaji belum dibayar selama berbulan-bulan dan mata uang jatuh nilainya," papar Bhatnagar.

Utusan khusus PBB untuk Yaman, Martin Griffiths, mengekstraksi janji-janji dari koalisi pimpinan Saudi dan Houthi untuk menghadiri pembicaraan damai pada akhir November setelah sebelumnya gagal pada September.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut