Presiden Argentina Positif Covid, padahal Sudah Disuntik Vaksin Rusia Sputnik V
BUENOS AIRES, iNews.id - Presiden Argentina Alberto Fernandez mengumumkan dirinya positif Covid-19, Sabtu (3/4/2021). Kabar ini sangat mengejutkan padahal Fernandez mendapatkan vaksin Covid-19 buatan Rusia, Sputnik V, pada 21 Januari 2021.
Dalam cuitan, Fernandez mengatakan dia mengalami gejala ringan yakni deman, namun secara umum kondisinya baik.
"Saya dalam kondisi fisik yang baik," kata pria yang baru merayakan ulang tahun ke-62 pada Jumat itu, seperti dilaporkan kembali Reuters.
Pada akhir Februari lalu Menteri Kesehatan Argentina Carla Vizzotti juga mengumumkan positif Covid-19 padahal baru sepekan diangkat.
Vizzotti menggantikan pendahulunya Ginns Gonzalez Garcia yang mengundurkan diri akibat skandal vaksin Covid-19, yakni menerobos antrean untuk mendapatkan suntikan.