Putra Presiden Kolombia Ditangkap, Diduga Terima Uang dari Geng Narkoba
Presiden Gustavo sebelumnya berjanji untuk membuat kesepakatan damai dengan pemberontak dan kelompok kriminal lain, termasuk geng narkoba, untuk mengakhiri konflik internal Kolombia yang berlangsung 60 tahun. Konflik itu telah menewaskan sekitar 450.000 orang.
Upayanya untuk merangkul kelompok-kelompok tersebut terbilang berhasil di tahun pertama kepemimpinannya. Ini ditandai dengan dimulainya negosiasi melibatkan kelompok gerilyawan Tentara Pembebasan Nasional (ELN). Hasil negosiasi berbuah gencatan senjata yang akan dimulai pada Agustus tahun ini.
Sementara upaya untuk melakukan pembicaraan dengan geng kriminal berpengaruh Clan del Golfo tersendat akibat kekerasan yang terus berlanjut.
Pemerintahan Gustav mengusulkan rancangan undang-undang (RUU) yang memperingan hukuman kepada kelompok kriminal yang mau menyerah, memberikan informasi, serta bekerja sama dengan pihak berwenang. Namun RUU itu ditentang berbagai pihak, termasuk Kejaksaan Agung.
Editor: Anton Suhartono