Taiwan Ingin Trump Cepat Sembuh agar Bisa Terus Melawan 'Kebiadaban' China
TAIPEI, iNews.id – Taiwan berharap Presiden AS Donald Trump segera sembuh dari virus corona (Covid-19). Dengan begitu, politikus Partai Republik itu diharapkan dapat terus memimpin dunia dalam melawan “kebiadaban” China.
Taiwan beberapa waktu belakangan ini mendapat tekanan militer yang semakin parah dari China. Beijing mengklaim pulau itu sebagai bagian dari wilayah kedaulatan Tiongkok. Angkatan Udara China pun sering mengirimkan serangan mendadak ke Taiwan dalam beberapa pekan terakhir.
Berbicara menjelang perayaan Hari Nasional Taiwan akhir pekan lalu, Ketua Parlemen Taiwan You Si Kun mengaku terkejut mendengar kabar sakitnya Trump. Atas nama lembaga legislatif Taiwan, dia pun berharap presiden AS itu baik-baik saja.
“Saya ingin mengambil kesempatan ini untuk mendoakan agar dia (Trump) lekas sembuh, sehingga dia bisa terus memimpin dunia yang bebas dalam melawan kebiadaban komunis China," kata You dikutip Reuters, Senin (5/10/2020).
Sejak Trump menjabat, hubungan China-AS telah anjlok ke titik terendah dalam beberapa dekade. Memburuknya hubungan dua raksasa itu dipicu oleh berbagai isu, mulai dari masalah Hong Kong, Taiwan, dan berbagai persoalan lainnya.