"Kami ingin dievakuasi sesegera mungkin, karena antara virus, kelaparan atau justru ketakutan yang akan membunuh kami," kata Mashal Jamalzai, seorang mahasiswa Afghanistan di Universitas Normal China Tengah, kepada kantor berita AFP.
BACA JUGA: Wabah Virus Korona, Prancis Akan Kirim Pesawat ke Wuhan Jemput Ratusan Warganya
Jepang juga berencana mengevakuasi ratusan warganya dari Wuhan. Hal itu disampaikan oleh Sekjen Partai Demokratik Liberal Toshihiro Nikai pada Senin (27/1/2020).
Menurutnya, sebuah pesawat akan dikirimkan ke ibu kota Provinsi Hubei, paling lambat pada Selasa (28/1/2020) untuk mengevakuasi warga Jepang yang ingin pulang ke negaranya.
Pemerintah Jepang mengonfirmasi setidaknya 560 warga Jepang tinggal di provinsi tersebut, demikian menurut Menteri Luar Negeri Toshimitsu Motegi.
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku