Tradisi, PM Baru Australia Pilih RI Negara Pertama yang Dikunjungi
Hal ini, menurut Abbott, untuk menggarisbawahi betapa pentingnya posisi Indonesia bagi masa depan Australia sendiri.
"Pemerintahan saya akan menerapkan kebijakan luar negeri yang lebih berorientasi ke Jakarta daripada Jenewa," ujar Abbott, saat itu.
Lalu Malcolm Turnbull menggantikan Tony Abbott sebagai PM karena perseteruan internal partai mereka, Partai Liberal. Saat baru menjabat pada November 2015, Turnbull juga berkomitmen meneruskan tradisi ini.
Meski saat itu hanya sekitar 10 jam berada di Jakarta, namun Turnbull menyatakan sangat terkesan dengan kehangatan tuan rumah.
Kali ini, Scott Morrison, perdana menteri baru yang juga terpilih akibat perseteruan internal Partai Liberal, kembali menjadikan Jakarta sebagai tujuan pertama.