Pemilik Rubicon Rafael Alun Tinggal di Gang Sempit, Ketua RT Kaget: Dia Masih Terima BLT
Dia tak menyangka sekaligus tidak yakin bila AS memilik Rubicon sebagaimana ditanyakan pihak leasing, KPK hingga Kemenkeu. AS merupakan orang yang baik, jujur, dan suka bergaul dengan warga lainnya. Bahkan dia menyebut AS merupakan sosok sederhana dan sering bepergian menggunakan motor butut.
"Orangnya baik, jujur, humble, orangnya gak neko-neko, makanya sekarang kalau ada berita punya Rubicon kan seharinya (dahulu) dia pakai motor butut, motor tua, kayaknya enggak mungkin banget. Tapi ya gak tahu kalau indentitasnya dipakai oleh pihak yang tidak bertanggung jawab, kan gak tau," katanya.
Kamso menambahkan di wilayahnya memang ada tempat penitipan mobil. Hanya saja dia belum pernah sekalipun melihat adanya mobil mewah seharga miliaran rupiah tersebut.
Editor: Rizal Bomantama