Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Banjir Lumpuhkan Tangsel, Warga Desak Pemerintah Perbaiki Drainase
Advertisement . Scroll to see content

PPKM Darurat, Ini 43 Jalan di Tangsel Terkena Pemadaman Lampu Penerangan Malam Hari 

Jumat, 16 Juli 2021 - 22:07:00 WIB
PPKM Darurat, Ini 43 Jalan di Tangsel Terkena Pemadaman Lampu Penerangan Malam Hari 
Ilustrasi, lampu penerangan jalan umum (JPU) di Tangerang Selatan (Tangsel) dipadamkan dua jam pada malam hari selama PPKM Darurat. (Foto: Istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG SELATAN, iNews.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) memadamkan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU). Upaya ini dilakukan untuk menekan mobilitas warga yang masih tinggi selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. 

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, pemadaman lampu PJU itu akan dilakukan selama dua jam, mulai kemarin hingga 20 Juli 2021. "Sudah berjalan yah," ujar Benyamin di Tangsel, Jumat (16/7/2012).

Sementara itu, Kepala Bidang PJU pada Perkimta Kota Tangsel Saleh Musa menyampaikan, pemadaman PJU tidak ada kaitannya dengan penghematan, apalagi utang piutang dengan PLN. 

"Hanya untuk mengurangi mobilitas warga saja. Dipadamkan selama dua jam, mulai pukul 20.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB, selama pemberlakuan PPKM Darurat," katanya.

Dia menyebutkan sejumlah titik yang dilakukan pemadaman, yakni: 

1. Jalan M Toha

2. Jalan RE Martadinata

3. Jalan Flyover Ciputat

4. Jalan Jelupang Raya

5. Jalan AMD Raya

6. Jalan Pondok Kacang Timur

7. Jalan Ir H Juanda 

8. Jalan WR Supratman

9. Jalan Ciater Raya

10. Jalan Pamulang 2

11. Jalan Serua Raya

12. Jalan Aria Putra

13. Jalan Raya Serpong

14. Jalan Siliwangi Raya

15. Jalan Pajajaran

16. Jalan Otista

17. Jalan Aria Putra

18. Jalan H Taif 

19. Jalan Lingkar Selatan

20. Jalan Puspitek

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut