Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Foto Terbaru Setya Novanto saat Bebas Bersyarat dari Lapas Sukamiskin
Advertisement . Scroll to see content

Begini Cara Setnov Mencecar Keponakannya soal Dugaan Pemberian Uang

Selasa, 06 Maret 2018 - 05:42:00 WIB
Begini Cara Setnov Mencecar Keponakannya soal Dugaan Pemberian Uang
Sidang perkara korupsi proyek e-KTP dengan terdakwa Setya Novanto dalam sidangnya di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin (5/3/2018). (Foto: iNews.id/ Richard Andika Sasamu)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Terdakwa kasus dugaan korupsi proyek e-KTP, Setya Novanto (Setnov) meminta Irvanto Hendra Pambudi Cahyo agar memberikan keterangan secara jujur dalam persidangan. Setnov pun mencecar keponakannya itu dengan sejumlah pertanyaan dalam sidang.

“Hari ini saya ketemu dengan Irvanto, keponakan saya sendiri. Hal yang saya minta kepada Irvan, tolong menjawab dengan sejujur-jujurnya terhadap keterangannya ke saya. Saya minta saudara ini jujur, jangan berpikiran karena saya ini om-nya. Apakah ada dana yang disampaikan kepada saya, kapan, tanggal berapa, bulan apa, dengan siapa dan dimana?" ujar Setya Novanto menanggapi keterangan saksi dalam sidangnya di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin (5/3/2018).

Setnov menyatakan hal itu karena dirinya diduga telah menerima sejumlah uang sebagaimana tertuang dalam surat dakwaan. Uang itu diduga berasal dari Irvanto melalui pengusaha money changer Rizwan alias Iwan, dari Andi Agustinus dan melalui Muda Ihsan Harahap, teman Irvanto.

"Saya mohon sejujur-jujurnya, karena saya sudah memberi pernyataan kepada penyidik KPK dan sudah serahkan kepada penuntut umum. Apabila saudara mengakui, saya sudah siap menerima pernyataan hukum dari hakim. Saya tegaskan sekali lagi, saya tanya pernah enggak memberikan kepada saya?" kata Setnov.

Kemudian Irvanto kembali berdalih ketika menjawab pertanyaan pamannya itu. Dia mengaku tidak memberikan sesuatu dalam berupa apa pun yang berasal dari proyek-proyek yang dikerjakan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut