Bimtek Wakil Rakyat Partai Perindo se-Indonesia, Hary Tanoesoedibjo Targetkan 2.500 Kursi DPRD pada 2024
"Jadi, Partai Perindo itu eksis untuk satu tujuan yang mulia untuk Indonesia yang bersatu. Pintu masuknya di kesejahteraan. Dari sini kita harus bisa melihat," tutur Hary.
"Kita nggak boleh punya anggota dewannya kurang. Partai Perindo harus punya anggota dewan sebanyak-banyaknya di tingkat II, tingkat I maupun tingkat nasional," tutur Hary.
Silatnas dan Bimtek 2021 Partai Perindo bertujuan memperkuat visi misi partai dan memberikan pembekalan kepada anggota dewan dalam menjalankan fungsi tugasnya.
Ketua Panitia Pelaksana Silatnas dan Bimtek Partai Perindo Effendy Syahputra menuturkan kegiatan ini diikuti sebanyak 398 anggota DPRD Partai Perindo dari seluruh Indonesia.
"Kami laporkan 398 orang ini adalah dari total 408 orang anggota dewan kita yang berhasil menjadi wakil kita di parlemen, hasil Pemilu 2019," tuturnya.