Ganjar Pranowo-Mahfud MD Jalani Tes Kesehatan di RSPAD Gatot Subroto Hari Ini
JAKARTA, iNews.id - Pasangan Bacapres-Bacawapres yang didukung Partai Perindo, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) hari ini Minggu (22/10/2023). Pemeriksaan ini merupakan salah satu syarat untuk maju pada Pilpres 2024.
Berdasarkan jadwal, pemeriksaan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD dimulai pukul 07.20 WIB. Sementara pemeriksaan ini disebut akan berlangsung hingga sore hari pukul 17.15 WIB.
“Pukul 07.20-17.15 WIB proses pelaksanaan kegiatan pemeriksaan kesehatan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD,” kata Komisioner KPU Idham Holik dalam keterangannya diterima Minggu (22/10/2023).
Sebagaimana diketahui, pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD resmi mendaftar sebagai pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden (Capres Cawapres) di KPU, Menteng, Jakarta Pusat pada Kamis (19/10/2023).
Keduanya diketahui dikawal oleh ribuan simpatisan dan juga pimpinan partai pendukung seperti Partai Perindo, PDIP, PPP, dan Hanura. Hadir pula Ketum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, Plt Ketum PPP Muhamad Mardiono, Ketum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT), dan Ketum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO).
Editor: Faieq Hidayat