Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Nigeria Bantah Trump soal Pembunuhan Umat Kristen
Advertisement . Scroll to see content

Ini Penyebab Lahirnya Radikalisme dan Terorisme Versi Eks Militan Al-Qaeda

Sabtu, 29 Januari 2022 - 04:21:00 WIB
Ini Penyebab Lahirnya Radikalisme dan Terorisme Versi Eks Militan Al-Qaeda
Ilustrasi teroris yang ditangkap Densus 88 Antiteror (Sindonews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Eks militan Al-Qaeda, Sofyan Tsauri, menjelaslan salah satu faktor penyebab lahirnya radikalisme dan terorisme. Menurut dia, terorisme lahir dari pemahaman yang salah terhadap agama.

Dia mengatakan, hal tersebut terjadi lantaran belajar tak menggunakan sanad yang kuat dan memiliki guru yang tidak kredibel.

"Maka betul apa yang dibicarakan Syekh Yusuf Al Qaradhawi bahwa biang daripada ekstremisme, terorisme, radikalisme itu adalah literasi beragama,” kata Sofyan dikutip dari laman MUI, Jumat (28/1/2022). 

Mantan Narapidana terorisme ini menyebutkan bahwa perilaku toleransi dan menghargai sesama manusia menjadi nilai dasar yang perlu dijaga agar terhindar dari terorisme dan ekstremisme.

Sofyan menuturkan, seorang yang intoleran dan radikal belum tentu seorang teroris. Namun, semua teroris berangkat dari intoleran.

"Dalam menangani fenomena sosial di masyarakat kita tidak bisa hitam putih, hari ini kita melihat syariat islam itu seperti melihat matematika hitam putih,” kata dia.

Lebih jauh dipaparkan, pemahaman yang salah ini berulang dimana dahulu pernah muncul kaum khawarij. Sofyan mengutip Ibnu Hajar Al Asqalani dalam Fath al-Bari yang menyebut metodologi utama kelompok takfiri dari zaman ke zaman yaitu mereka mengkafirkan akan sebab dosa dan meyakini sebuah dosa yang sebetulnya bukan dosa.

"Salah apa pendiri bangsa ini ketika menerima konsep Piagam Jakarta dan Pancasila lalu dihukumi kekafiran?,” pungkasnya. 

Riezky Maulana

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut