Kapolri : Menyelesaikan Masalah di Masyarakat Tak Perlu Gunakan Senjata
Untuk mewujudkan harapan tersebut, kata Sigit, Polri harus mampu meningkatkan motivasi dan kinerja seluruh personelnya. Salah satu upaya yang telah dilakukan, kata Sigit, adalah melakukan pemenuhan kesejahteraan personel Polri dengan memberikan perhatian besar seperti dalam program perumahan.
Di mana, beberapa waktu yang lalu, pihaknya telah meluncurkan program 100.000 rumah bagi pegawai negeri pada Polri. Dengan rincian, sebanyak 34.491 terdiri dari 17.400 unit apartemen dan 17.091 unit rumah tapak telah dibangun dan direncanakan selesai pada tahun 2024.
"Program ini akan terus kami lanjutkan hingga seluruh anggota Polri dapat memiliki rumah yang layak. Harapannya personel Polri yang bertugas di lapangan tidak lagi memikirkan keluarga karena kondisi rumah yang kurang layak," katanya.
Editor: Faieq Hidayat