Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pria Bermukena Kabur Setelah Gagal Rampok Lansia di Takalar, Mobil Pelaku Diamuk Warga
Advertisement . Scroll to see content

Kena PHK, Pria di Depok Nekat Rampok Sopir Taksi Online Pakai Sarung

Selasa, 07 Juli 2020 - 06:45:00 WIB
Kena PHK, Pria di Depok Nekat Rampok Sopir Taksi Online Pakai Sarung
Ilustrasi. (Foto: Okezone)
Advertisement . Scroll to see content

DEPOK, iNews.id - Tim Buser Polrestro Depok meringkus pelaku perampokan taksi online. Pelaku beraksi dengan berpura-pura menjadi penumpang. Pelaku adalah SA (23) yang beraksi di kawasan Cinere pada Senin 6 Juli 2020 dinihari pukul 03.00 WIB.

Bermula ketika SA memesan taksi online pada Senin dinihari. SA memesan dari Jati Padang Jakarta Selatan (Jaksel) dan hendak ke Jalan Andara Cinere.

"Dia beralasan untuk menemui teman pelaku," kata Kapolres Metro Depok Kombes Pol Azis Andriansyah, Senin (6/7/2020).

Pelaku duduk di belakang kursi korban. Ketika sampai di Jalan Andara, pelaku menyuruh korban memberhentikan kendaraannya. "Saat kendaraan berhenti pelaku langsung menyarungkan sarung ke kepala korban sampai menutupi wajah dan sampai ke leher," katanya.

Beruntung korban berhasil melawan. Korban berhasil keluar dari mobil dan berteriak meminta tolong.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut