Kenapa Minyak Goreng Langka dan Mahal? Ini Penyebabnya Kata Pakar UGM
Untuk mengatasi kelangkaan dan melonjaknya harga minyak goreng, Hempri mengimbau pemerintah lebih gencar melakukan operasi pasar. Selain itu, pemerintah juga diimbau melakukan berbagai langkah inovatif, misalnya dengan memotong jalur distributor sehingga bisa menekan harga minyak
”Melakukan pengawasan terhadap para pelaku usaha termasuk konsumen. Jangan sampai penimbunan juga terjadi di level kosumen” ujar dia.
Proses pengawasan distribusi itu ini perlu diperkuat kembali termasuk soal ekspor CPO hingga distribusi minyak goreng di dalam negeri. Apalagi, diketahui Indonesia merupakan produsen minyak kelapa sawit terbesar di dunia.
“Perlu perbarui proses pengawasan distribusi ini apalagi Indonesia dikenal penghasil minyak kelapa sawit terbesar di dunia,” tutup dia.
Jadi, sudah jelas ya informasi kenapa minyak goreng langka dan mahal? Semoga membantu!
Editor: Puti Aini Yasmin