KH Said Aqil Doakan Mahfud MD Menang Pilpres 2024
Sabtu, 06 Januari 2024 - 07:36:00 WIB
DEMAK, iNews.id - Mantan Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siradj mendoakan Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD menang Pilpres 2024. Mahfud berpasangan dengan Capres Ganjar Pranowo.
“Bapak Menko Polhukam Indonesia (Mahfud MD) yang juga Calon Wakil Presiden, insyaallah menang,” kata KH Said Aqil dalam sambutannya acara Sholawat Persatuan Indonesia di Lapangan sepakbola Prampelan, Kabupaten Demak, Jumat (5/1/2024).
Doa yang disampaikan KH Said Aqil mengundang antusiasme ribuan jemaah sholawat yang hadir. Sontak doa itu langsung diamini semuanya.
“Aamiiin,” kata jemaah secara serentak.