Komnas HAM Bertemu Kabareskrim Siang Hari Ini, Bahas Apa?
JAKARTA, iNews.id - Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) akan bertemu dengan Kabareskrim Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo pada hari ini, Senin (21/12/2020). Pertemuan tersebut digelar di Polda Metro Jaya pada siang hari ini.
Komisioner Komnas HAM Choirul Anam menyampaikan Kabareskrim akan mendengarkan penjelasan soal temuan Komnas HAM terkait dengan mobil yang ditumpangi 6 Laskar FPI dan mobil milik Polda Metro Jaya saat kejadian adu tembak di Tol Jakarta-Cikampek KM 50.
"Kami sudah melayangkan surat kepada Kabareskrim untuk melihat langsung mobil dan petugas-petugas yang memeriksa mobil-mobil. Rencananya siang ini di Polda Metro Jaya," katanya di Kantor Komnas HAM, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (21/12/2020).
Dia menuturkan, pemilihan Polda Metro Jaya sebagai tempat pertemuan lantaran mobil yang ditelisik oleh Komnas HAM sekarang berada di Polda Metro Jaya. Menurutnya, kendaraan tersebut tidak memungkinkan untuk dibawa ke kantor Komnas HAM.
"Ini kan ada beberapa mobil dan kalau informasi atau keterangan yang kami dapatkan, ada satu mobil yang tidak mungkin digunakan. Makanya pilihan untuk lokasi itu, di tempat mobil berada jauh lebih efektif," tuturnya.