Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KPK Tetapkan Eks Sekjen Kemnaker Heri Sudarmanto Tersangka Kasus Suap RPTKA
Advertisement . Scroll to see content

KPK Tangkap Bupati Kutai Timur dan Istri di Hotel Jakarta Bersama Kepala Bappeda

Jumat, 03 Juli 2020 - 09:11:00 WIB
KPK Tangkap Bupati Kutai Timur dan Istri di Hotel Jakarta Bersama Kepala Bappeda
Gedung KPK. (Foto: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai membuka sedikit demi sedikit informasi terkait operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan pada Kamis, 2 Juli 2020 malam di Kalimantan Timur (Kaltim). Dari operasi senyap tersebut, lembaga antirasuah mengamankan sejumlah orang.

Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolango menuturkan, beberapa orang yang terjaring OTT yakni Bupati Kuta Timur Ismunandar dan istri Encek Firgasih. Istri Ismunandar diketahui menjabat ketua DPRD Kutai Timur.

"Semalam kita amankan sang bupati beserta istrinya dan seorang kepala Bappeda dari sebuah hotel di Jakarta," katanya dalam keterangan kepada wartawan di Jakarta, Jumat (3/7/2020).

KPK, Nawawi mengatakan, juga mengamankan sejumlah pihak di Samarinda dan Kutai Timur. "Pihak lainnya kita amankan di Kutim dan Samarinda," ucapnya.

Sebelumnya, Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan OTT yang dilakukan terhadap Bupati Kutai Timur, Kalimantan Timur Ismunandar, pada Kamis malam, terkait dugaan korupsi berupa penerimaan hadiah atau janji alias suap pengadaan barang dan jasa.

"Betul tadi malam ada giat tertangkap tangannya para pelaku korupsi berupa menerima hadiah atau janji dalam pengadaan barang dan jasa di salah satu kabupaten di wilayah Kalimantan Timur," ujar Firli dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat.

Firli mengatakan, tim KPK masih bekerja di lapangan dan memastikan perkembangan dari kegitan tangkap tangap tersebut akan disampaikan kembali. "Kami akan sampaikan semuanya setelah pengumpulan keterangan dan barang bukti selesai," katanya.

Editor: Djibril Muhammad

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut