Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ketua MPR Ungkap Peluang Amandemen UUD 1945 Masih Terbuka, tapi Tak Mudah
Advertisement . Scroll to see content

Latar Belakang Amandemen UUD 1945 dan Hasilnya, Yuk Pahami!

Jumat, 10 November 2023 - 19:51:00 WIB
Latar Belakang Amandemen UUD 1945 dan Hasilnya, Yuk Pahami!
UUD 1945. (Foto: ist/Okezone)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Latar belakang Amandemen UUD 1945 menarik untuk diulas. Pasalnya, sebagai konstitusi negara, UUD 1945 saat itu dipandang tidak lagi sesuai dengan kebutuhan rakyat Indonesia.

UUD 1945 sebagai salah satu sumber hukum bagi masyarakat Indonesia telah mengalami perubahan atau amandemen sebanyak empat kali. Ada beberapa poin dan pembahasan yang mengalami perubahan dan penyesuaian.

Melalui empat kali amandemen yang telah dilakukan, konstitusi telah mengalami perubahan yang signifikan, mencerminkan semangat demokrasi, hak asasi manusia, dan otonomi daerah.

Berikut ini ulasan lengkap tentang latar belakang Amandemen UUD 1945 serta pengertian dan hasilnya dikutip berbagai sumber, Jumat (10/11/2023).

Pengertian Amandemen UUD 1945

Amandemen UUD 1945 adalah perubahan atau penyempurnaan terhadap Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang merupakan hukum dasar tertulis dan tertinggi di Indonesia. Amandemen dilakukan untuk merevisi bagian yang sudah ada dan menyempurnakan isi dari bagian undang-undang tersebut.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut